Kamis, 02 Mei 2013

JR# 9 Semakin Matang Menentukan Ide Bisnis Dengan BMC

Cara Menentukan Usaha Yang Akan Di Jalankan




Setelah belajar tentang Business Model Canvas rasanya lebih matang untuk memulai suatu usaha,gambaran usaha yang akan kita jalankan lebih terlihat simple secara menyeluruh dari berbagai aspek seperti komunitas mana yang akan kita jadikan target pemasaran,biaya operasional,agar pelanggan tetap setia membeli produk kita semuanya terangkum dalam sebuah template Business Model Canvas untuk menggambarkan bisnis kita secara lengkap.
Template BMC tersebut berisi tentang :
1. Key Partner
    Dalam bisnis kita tidak bisa melaksanakan semuanya sendiri pasti membutuhkan partner
    misalnya BMC Rujak Buah Segar pasti membutuhkan partner produsen petis,penjual buah segar
    penjual cingur bersih,desainer rombong untuk ulek rujak.Dalam hal ini juga akan digambarkan
    untuk mengurangi resiko bisnis dengan partner.Kadang ada juga partner yang tidak bisa bekerja
    sama dengan baik.
2. Key Activities
    Adalah Aktivitas yang terjadi dalam bisnis tersebut
    misalnya pembelian,penyimpanan dan pengolahan bahan baku
3. Key Resources
    Merupakan kunci utama yang diperlukan untuk menciptakan nilai tambah bagi para pelanggan.
    misalnya Bahan rujak,depot,Sistem operasional
4. Value Preposition
    Gambaran produk secara keseluruhan yang ditawarkan untuk memenuhi semua kebutuhan
    para pelanggan.Contoh Rujak enak bahan berkualitas.
5. Customer Relationship
    Menjaga hubungan baik dengan pelanggan / komunitas,memberikan pelayanan dengan
    sebaik-baiknya.misalnya kepada komunitas ibu -ibu,Arisan,Pkk,Remaja.
6. Chanel
    Adalah bagaimana cara agar produk / jasa yang kita tawarkan banyak orang tau dan membelinya.
    misalnya promosi melalui mulut kemulut atau melalui media cetak seperti Facebook,Twitter dan
    website.
7. Customer Segment
     Adalah siapa saja yang menjadi target - target pelanggan kita.Contohnya Penggemar rujak,Sadar
     kebersihan,kelas atas,kelas menengah.
8. Cost Structure
    Adalah penjelasan mengenai struktur - struktur biaya yang dikeluarkan dalam bisnis meliputi
    maintenance cost,operational cost,fixed and variable cost .
    contoh Biaya konsultan franchise,Biaya SDM handal,Standart bersih.
Nah demikian pelajaran yang saya dapat diminggu ke sembilan,semoga bermanfat juga bagi pembaca yang belum tahu atau mengerti tentang BMC ini.


     

JR# 8 Belajar Marketing


Cukup Memyenangkan Mudah di Pahami

cukup menyenangkan mudah di pahami



persediaan barang dagangan saya rasa mudah untuk dipahami karena bisa melihat dari pengalaman sehari-hari saat belanja.Persediaan atau Kehabisan Stock barang dagangan ini sangat penting karena berkaitan langsung dengan aktivitas promosi / even.Jika menyediakan cukup barang yang dipajang untuk memenuhi kebutuhan pelangan, tertata rapi dan mudah ditemukan hal ini akan menentukan promosi yang sukses untuk usaha ritel.Persediaan didevinisikan sebagai semua stock yang ada pada waktu yang telah ditetapkan,termasuk barang yang dipajang dan yang ada didalam gudang.Kehabisan Stock adalah barang yang tidak tersedia digudang maupun yang dipajang,jika barang yang digudang habis maka tidak bisa memenuhi kebutuhan pelanggan hal ini dapat merusak nama baik toko ritel akan dianggap tidak menyediakan barang yang lengkap,dan pelanggan enggan membeli lagi ditoko kita.

Keuntungan mengatur Persediaan / manajemen persediaan adalah memastikan bahwa toko yang kita kelola mempunyai produk yang tepat di tempat yang tepat dan waktu yang tepat.Dengan memiliki dan meletakkan produk yang tepat di stock akan dapat memaksimalkan kepuasan pelanggan,setiap produk harus siap distock jika ada penjualan yang meningkat maka tidak kehabisan stock.Tidak memiliki produk yang tepat pada persediaan akan menimbulkan biaya pada beberapa aspek diantaranya Menghabiskan banyak tempat yang berharga di gudang,Berhubungan langsung dengan persediaan yang tak terpakai ,Semakin lama persediaan di gudang dapat mengakibatkan produk rusak dan kadaluarsa,Memengaruhi aliran kas.

Mencapai tingkat perputaran persediaan yang tinggi sangat penting,dimana produk harus di stock ulang selama penjualan kepada pelanggan.Perputaran persediaan yang baik akan membantu pengoptimalan secara efisien dari kapital arus kas serta membantu mengurangi kerusakan,kebusukan khususnya untuk produk yang tidak bisa tahan lama atau produk segar (fresh product).

Menjaga ketersediaan barang dagangan itu sangat penting,jangan sampai peritel mengalami kehabisan stock barang dagangan.

Rabu, 01 Mei 2013

JR # 6 Belajar tentang Cash Flow

Belajar Tentang Cash Flow
Setelah beberapa waktu belum sempat menulis Jurnal kegiatan belajar di UCDE karena kesibukan yang menumpuk akhirnya hari ini bisa meluangkan waktu untuk menyelesaikan,selain itu juga untuk memenuhi syarat mengikuti ujian nanti.Kebetulan ujiannya bertepatan dengan pelaksanaan UAS semoga saya nanti bisa menyelesaikan semuannya dengan baik.Karena seorang entrepreneur tidak boleh menyerah.


Diminggu keenam ini belajar tentang Cash flow (Arus Kas ) mengatur arus kas ini sangat penting diterapkan bagi seorang pengusaha untuk mengatur kas masuk atau kas keluar agar tidak terjadi kekosongan dana.Jika kekosongan kas terjadi ini bisa menghambat perkembangan usaha yang kita jalankan.Akan banyak pihak yang kecewa karena kita tidak bisa memenuhi kewajiban akhirnya memutuskan kerjasama ,kekosongan biaya operasional hal ini bisa membuat bisnis kita gagal.
Karena hal tersebut peranan Cash Flow sangat penting diterapkan bagi setiap Organisasi atau perusahaan.
Laporan Cash Flow ini meliputi beberapa kegiatan diantaranya :
a. Kegiatan Operasional
    Seluruh aktifitas operasi perusahaan dan tercantum dalam laporan ikhtisar rugi laba
    Contoh : *Kas masuk
                                  - pemasukan hasil penjualan barang
                               
                  *   Kas keluar
                                  - Bayar gaji kariyawan
                                  - Bayar listrik
                                  - Pembayaran pembelian dll

b. Kegiatan Investasi
    Aktivitas yang berkaitan dengan investasi perusahaan baik bersifat internal maupun eksternal
    contoh: uang kas masuk dari penjuala aktiva (aset).uang kas keluar untuk pembelian alat akomodasi
   atau memperluas usaha.


c. Kegiatan keuangan
   Aktivitas perusahaan yang berkaitan dengan aspek perusahaan berupa hutang jangka panjang dan modal.
   contoh : uang kas masuk = setoran modal atau pinjaman Bank
                uang kas keluar = untuk pembagian deviden atau pembayaran hutang bank.




Untuk menentukan perencanaan Cash Flow hal utama yang harus diperhatikan adalah memetakan keuangan kita kemudian tentukan apakah akan dialokasikan atau di investasikan Laporan cash flow diatas digunakan untuk menentukan kebijakan manajemen yang akan dijalankan agar tidak mengalami kesalahan saat mengambil kebijakan / keputusan.
Cukup sekian tulisan saya,dan akan melanjutkan ke JR berikutnya.

Senin, 25 Maret 2013

JR# 5 Susahnya Membagi Waktu Meskipun Sulit Tetap di Kerjakan

Menerapkan Budaya 5R

Pembelajaran Per Batch minggu kelima benar -benar kewalahan membagi waktu,karena tugas-tugas kuliah juga menumpuk.Karena hal tersebut tuugas per batch minggu ke 5 saya mengumpulkannya hampir hari H terakhir,:), bahkan membuat jurnalpun terbengkalai.meskipun demikian saya masih aktif belajar baik di edmodo dan forum yang ada di facebook.Di minggu kelima 5 materi yang di pelajari adalah tentang Manajemen Operasional dan Budaya 5R .Manajemen operasional adalah studi tentang pengambilan keputusan dalam fungsi operasi.dari definisi tersebut ada tiga hal yang harus diperhatikan yaitu:
a. Fungsi manajer operasi bertanggung jawab untuk mengelola departemen atau fungsi dalam organisasi
    yang memproduksi barang dan jasa.
b. Sistem mengacu pada sistem tranformasi yang memproduksi barang atau jasa termasuk didalamnya adalah
    membuat rancangan dan analisis operasi.
c. Keputusan menyatakan pengambilan keputusan sebagai unsur penting dalam manajemen operasional.

Budaya 5 R, selama ini jepang adalah salah satu negara yang memiliki etos kerja yang hebat mereka merapkan sistem budaya 5 S yaitu Seiri,Seiton,Seiso,Seiketsu,dan Shitsuke dan ini di terjemahkan sebagai
5R yaitu Ringkas, Rapi,Resik,Rawat dan Rajin. Banyak perusahaan yang sudah menerapkan 5R sebagai budaya kerja,atau salah satu metode perubahan dan perbaikan.

Dari uraian di atas maka Budaya 5S atau 5R ini adalah cara untuk meningkatkan produktivitas dengan melakukan kegiatan menata tempat kerja. Karena lingkungan kerja yang nyaman dan teratur dapat meningkatkan efisiensi dan produktivitas yang tinggi di perusahaan.

Nah bagi pemula atau pengusaha yang belum menerapkan Budaya 5S/5R silahkan menerapkan sistem kerja ini semoga usaha yang sedang di jalankan akan lebih baik.

Minggu, 24 Maret 2013

JR# 4 Tidak ada alasan tidak bisa

TIDAK ADA ALASAN TIDAK BISA


Minggu ke 4 pembelajaran ritel dibulan februari ini memang sangat membutuhkan kerja keras ,bertepatan hari raya imlek kesibukan demi kesibukanpun menumpuk.Disela-sela kesibukan saya selalu luangkan waktu untuk belajar ritel & mengerjakan tugas- tugasnya, walaupun kadang merasa malas karena kelelahan ,ingat akan tekad dan cita -cita untuk menjadi pengusaha itulah menjadi semangat saya untuk tetap belajar.Diminggu ke 4 ini pembelajaranya sampai pada materi Cermat Biaya atau sering dikenal dengan istilah BOOTSTRAPPING.Setiap membuka usaha tentunya pasti akan membutuhkan permodalan hal ini kadang menjadi kendala bagi pemula yang masih mau memulai usaha mungkin merasa belum cukup modal.Nah hal ini berkaitan dengan pembelajaran diminggu ke 4 saya akan berbagi kepada pembaca....:)
Apa itu Bootstrap atau Bootstrapping Bootstrap adalah suatu cara untuk mengumpulkan modal untuk memulai usaha ,biasanya berasal dari kantong sendiri,saudara atau teman atau orang tua.Memulai suatu usaha baru dengan melakukan Bootstrapping mempunyai beberapa keuntungan diantaranya sebagai berikut :
a. Tidak ada beban bunga hutang
    Jika modal usaha didapat dari saudara atau teman biasanya jika ada bunga sangat negotiable
   dan   kecil,apalagi sebagian besar modal berasal dari kantong sendiri.Dengan tidak ada beban
   bunga maka usaha yang di jalankan akan ringan beban costnya dan dapat menurunkan harga jual.
b. Jangka Pengembalian Modal Fleksibel
    Karena pinjaman modal di dapat dari saudara atau teman maka jangka pengembalian bisa dilakukan
    kapan saja,mungkin dilihat dari tingkat kemajuan suatu usaha.
c. Mengurangi campur tangan orang lain.
    Kareana usaha ini jalankan sendiri maka kita akan bisa menerapkan ide - ide usaha dengan 100%
    tanpa campur tangan orang lain ,maka provit dan keuntungan dapat kita nikmati sendiri.

Selain beberapa keuntungan diatas Bootstrap juga mempunyai kelemahan,sebagai berikut :

a. Untuk melakukan Bootstrap itu tidak mudah apalagi kalau dilakukan dengan saudara, orang lain
    atau teman, kita harus bisa menyakinkan mereka atau bisa membuat mereka percaya dengan kita
    dan hal ini membutuhkan waktu tidak singkat dan bisa menggangku konsentrasi terhadap usaha
    yang sedang kita jalankan.
b. Karena modal yang kita dapatkan dari saudara,atau teman maka akan timbul perasaan hutang budi
    walaupun hutang tersebut sudah di lunasi.

Dengan melakukan BOOTSTRAPPING ini kita akan bisa memulai usaha,apa yang ingin kita jalankan
walaupun usaha yang dijalankan usaha skala kecil ,jika usaha tersebut dilakukan dengan benar dan kerja keras pantang menyerah pasti usaha tersebut akan berkembang.

Minggu, 27 Januari 2013

JR # 3 Memilih Lokasi Usaha

Memilih lokasi usaha

Cara Menentukan Lokasi Usaha

Dalam membuka usaha Lokasi adalah hal yang sangat penting untuk kelangsungan atau nasib bisnis kita,jadi penetapan dimana kita akan membuka usaha itu harus diperhatikan dengan menganalisa dan menggunakan  sistem SWOT.Apakah lokasi yang kita pilih sudah memenuhi standar SWOT atau belum.apa itu analisis SWOT ,analisis SWOT adalah metode perencanaan untuk mengevaluasi kekuatan (strengths), kelemahan,,(weaknesses),peluang (opportunities), dan ancaman (threats) dalam suatu proyek atau suatu spekulasi bisnis keempat faktor itulah yang membentuk akronim SWOT.

.Analisis SWOT ini sangat di perlukan untuk mengukur keunggulan ,kelemahan,peluang serta potensi kendala yang ada disuatu lokasi usaha.Tidak semua lokasi itu cocok untuk di jadikan tempat usaha,lokasi yang baik dan sesuai kriteria tidak mudah untuk di dapatkan dan tidak murah untuk di miliki.Sebelum memulai usaha sebaiknya mencermati beberapa faktor yang harus diperhitungkan saat menentukan lokasi antara lain :

a. Modal
   Bagi pemula mungkin masih keterbatasan modal jadi sangat sulit untuk menentukan lokasi usaha.karena keterbatasan modal tersebut harus berhitung cermat untuk menyewa lokasi usaha,ongkos sewa tidak akan berpengaruh terhadap usaha jika omzet tinggi.Seorang pembisnis harus memperhitungkan ongkos sewa kedalam biaya operasional bulanan usaha.
b. Konsumen
    Sebelum menentukan lokasi usaha sebaiknya melakukan survei dahulu ketempat yang akan di jadikan lokasi usaha guna menentukan konsumen / mangsa pasar yang akan menjadi target,misalnya kusus untuk para remaja ,dewasa atau golongan menengah / golongan menengah keatas ini harus sesuai supaya produk kita nanti dapat di terima oleh konsumen.
c. Pesaing
   Suatu lokasi yang dapat menghasilkan / mendatangkan keuntungan usaha sudah tentu akan banyak pesaing  ,dengan berbekal brand yang mempunyai ciri khas tersendiri dan memiliki keunikan yang kuat serta lebih mengutamakan pelayanan dan kepuasan pelanggan serta menjaga mutu pada umumnya lebih bisa bertahan.Persaingan sehat harus di jaga antar penjual demi keuntungan bersama.
d. Akses
    Memilih lokasi usaha harus memperhitungkan cara konsumen mendatangi lokasi ,semakin mudah di jangkau tentu semakin bagus lokasi usaha.misalnya mudah di jangkau kendaraan baik roda dua maupun roda empat,jika letaknya di pinggir jalan raya lebih bagus jika terletak di jalur dua arah,tapi perlu di perhatikan jika ada perubahan jalur  misalkan ada pembatas jalan ini mempengaruhi berkurangya konsumen.Karena konsumen akan memilih kelokasi yang mudah di jangkau tadi.
e. Legalitas
    Kelancaran usaha bisa terganggu jika ternyata lokasi usaha tempat terlarang untuk membuka usaha,biasanya penggunaan rumah dikawasan perumahan elite sebagai tempat usaha rumahan ini di larang.Sebelum membuka usaha sebaiknya meneliti keabsahan dokumen tanah dan bangunan serta mengecek apakah secara hukum kawasan tersebut bisa digunakan sebagai tempat usaha ,dengan memastikan hal ini maka pengusaha akan terhindar dari penggusuran.
f. Lingkungan
   Lingkungan yang memberi nilai tambah terhadap produk yang akan di pasarkan tentu akan membuat usaha jadi berkembang,keamanan lingkungan ini menjadi syarat mutlak bagi pengusaha melihat saat ini banyak terjadi perampokan.
g. Potensi pengunjung
    Sebaiknya memilih lokasi yang selalu ramai pengunjung dan memilih lokasi yang mudah dilihat atau di jangkau oleh konsumen.

Seorang pengusaha harus mencermati seluruh aspek yang menyangkut lokasi usahanya,dari sisi finansial beban operasional lokasi usaha juga harus sebanding dengan potensi omzet.Jika sudah mendapatkan lokasi usaha yang cocok segera mulai usaha apa yang ingin Anda jalankan,semoga sukses :)

JR # 2 Belajar tentang Peluang dan Inovasi

PELUANG DAN INOVASI 


Untuk menjadi seorang Entrepreneur tentunya bukan hanya modal finansial yang dibutuhkan tetapi juga harus memiliki kreativitas dan inovasi untuk mengelola peluang. Apasih kreativitas dan inovasi itu ??


Bagi pemula yang ingin memulai menjadi seorang Entrepreneur mungkin masih untuk membedakan,saya sendiri dulu juga masih salah dalam mengartikannya,nah sekarang saya ingin berbagi ilmu dengan pembaca,karena berbagi itu indah bukan ?? hemmmm

Kreativitas ini berarti ide - ide kreatif untuk menghasilkan suatu produk yang belum pernah ada dan belum diketahui apakah dapat diterima pasar atau tidak.Contohnya facebook pertama kali ide ini dibuat mereka tidak tahu apakah bisa bermanfaat / digunakan orang,dan ternyata setelah diluncurkan hampir manusia diseluruh dunia menggunakan aplikasi ini.

Sedangkan inovasi adalah ide - ide kreatif  mengembangkan suatu produk atau sistem baru yang memberikan nilai tambah secara signifikan dan dapat diterima pasar.Contohnya telepon karena ada inovasi akhirnya ada Handpone.Membuka usaha ritel ini juga harus detail dalam segala hal (Retail is Detail) contohnya Star Seafood Restaurant yang ada di Shatin Hongkong,dari model bangunan sudah sangat unik dan mempunyai ciri khas tersendiri,sudah pasti menu yang di hidangkan semua seafood.harga makanannya terjangkau tidak terlalu mahal.

Restaurant ini juga melayani untuk acara resepsi dan yang lainnya terletak dilantai dua.bagi pembeli yang masih mengantri disediakan tempat duduk untuk menunggu di luar.Halamannya luas ada taman dan tempat parkir. Mereka melayani pembeli sangat baik piring yang kotor diambil,air teh habis mereka menyediakan lagi yang baru.interior bagus dan tempatnya selalu bersih dan rapi.

Para pelayannyapun memakai pakaian seragam berwarna putih,dan memakai penutup di kepala serta memakai celemek.untuk bagian kasir ini dandannya cantik sekali dan rapi memakai seragam warna hitam dengan model jas. Setelah pembeli selesai meninggalkan tempat pelayannya mengucapkan Terima kasih sampai jumpa dilain waktu sambil sedikit membungkukan badan.hal sekecil apapun jika kita memperhatikan secara detail dalam mengelola usaha dan membuat pelanggan merasa senang pasti mereka akan senang dan menjadi pelanggan setia kita.

Selasa, 15 Januari 2013

JR # 1 Walau sulit tetap dikerjakan


WALAU SULIT TETAP DIKERJAKAN

Alhamdulillah tugas dari pembelajara UCDE minggu pertama telah selesai semua,waktu pembelajaran ini di mulai saya senang sekali, semua materi telah di berikan untuk dibaca,di sela - sela kesibukan saya sempatkan untuk belajar dan membuka tugas - tugas yang diberikan oleh dosen,saat dijelaskan ketentuan menjawab soal saya sempat bingung dan cemas bisa gak yah? bertanya sama diri saya sendiri karena banyak tugas dan kerjaan yang harus saya selesaikan.Perasaan saya saat itu seperti membawa beban berat,cemas karena takut tidak bisa selesai tepat pada waktu yang telah di tentukan.Selama beberapa hari saya membaca materi dan melihat vidio secara berulang -ulang,dan melakukan eksplorasi ke mall setelah paham isi materi saya mencoba mengerjakan tugas selama hampir kurang lebih dua jam akhirnya tugas telah berhasil saya kerjakan.Perasaan saya senang ternyata tidak sesulit seperti apa yang saya bayangkan,mungkin karena saya menyukai pelajaran ini,sesulit apapun selama kita mencoba pasti kita bisa.Dari semua materi banyak sekali ilmu yang saya peroleh dan menambah semangat saya untuk berentrepreneur,sekian dulu cerita saya dari pembelajaran UCDE di minggu pertama ini.
Tetap semangat dan  salam Entrepreneur.

Eksplorasi Mall

Eksplorasi Mall


Di tahun baru ini berbeda dengan tahun - tahun sebelumnya,kegiatan saya semakin bertambah dimana pada bulan januari pembelajaran Entrepreneur Ritel UCDE telah di mulai.Saya senang sekali pembelajaran ini telah di mulai dengan demikian saya harus pandai - pandai membagi waktu,waktu untuk belajar yang terbagi - bagi dan waktu untuk bekerja.

Hal ini membuat saya mengerti bahwa waktu memang sangatlah berharga maka harus di gunakan untuk melakukan sesuatu yang bermanfaat.Di pembelajaran yang pertama ini Dosen telah memberikan tugas untuk melakukan eksplorasi ke mall, alhamdulillah hari minggu kemarin saya bisa luangkan waktu untuk berkunjung ke Plaza Shatin yang terletak di jalur transportasi, yang tentunya sangat ramai pengunjung yang berlalu lalang.Di sini terdapat berbagai jenis toko Ritel yang selalu ramai oleh pengunjung di antaranya Ritel elektronik mungkin sudah menjadi tradisi konsumen di sini kalau ada peluncuran elektronik tipe baru mereka pasti berburu untuk membeli misalnya Hp,Laptop dsb ,ada juga Ritel Convenience Store seperti 7Eleven ,OK ini selalu ramai karena mereka juga melayani pengisian Octopus yang bisa di pakai untuk transaksi apa saja.

Toko Ritel bahan makanan dan kuliner ini selalu ramai oleh pembeli,yang paling banyak pembeli pasti harganya murah rasanya enak dan pelayanan yang di berikan baik,yang menarik bagi saya rumah makan seperti ini adalah korean restaurant buffe dan hot pot di sini kita bisa makan dan minum sekenyangnya sesuai keinginan kita,dan lama waktu sudah di tentukan biasanya di kasih waktu satu setengah jam ada juga yang memberi waktu sampai empat jam,jika waktu yang ditentukan sudah habis kita harus keluar walaupun makanan yang kita ambil belum habis,di sini harganya murah untuk hot pot pagi hari cuma $ 52 siang hari sudah beda lagi lebih mahal sedikit karena menu yang di sediakan lebih bermacam - macam,buffe pun juga demikian.Untuk Ritel jenis fashion ini ada yang ramai pembeli ada juga yang sepi baik sepatu,tas maupun pakaian,tapi pada saat pergantian mode pasti ramai pembeli apalagi ada sale.

Setelah melakukan eksplorasi ini saya lebih tertarik / suka di fashion karena saya rasa lebih simple penanganan nya untuk interior desain,barang yang di produksi,serta bagian kasir bisa cukup satu tempat saja,atau mungkin bisa dilakukan secara nonstore.